Cara Mendaftar Beasiswa Bakti Nusa 2022
Beasiswa Bakti Nusa 2022- Beasiswa Aktivis Nusantara atau yang lebih sering kita dengar dengan Beasiswa Bakti Nusa merupakan beasiswa yang dipelopori oleh Dompet Dhuafa.
Beasiswa ini ditujukan untuk para mahasiswa yang sedang menempuh tingkat sarjana (S1) yang diharapkan mampu mengembangkan jiwa-jiwa kepemimpinan yang berkarakter dan kompeten untuk berperan aktif dimasyarakat demi terwujudnya Indonesia yang berdaya.
Bersumber dari baktinusa.id berikut merupakan daftar Perguruan Tinggi yang bermitra dengan Program Beasiswa Bakti Nusa:
- Universitas Andalas (UNAND)
- Universitas Sriwijaya (UNSRI)
- Universitas Indonesia (UI)
- Institut Pertanian Bogor (IPB)
- Institut Teknologi Bandung (ITB)
- Universitas Padjadjaran (UNPAD)
- Universitas Gadjah Mada (UGM)
- Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS)
- Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)
- Universitas Airlangga (UNAIR)
- Universitas Diponegoro (UNDIP)
- Universitas Brawijaya Malang (UB)
- Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED)
- Universitas Sumatera Utara (USU)
Benefit Beasiswa Aktivis Bakti Nusa
Kemudian apa saja sih yang akan kamu dapatkan setelah masuk dan bergabung sebagai salah satu awardee Program Beasiswa Bakti Nusa ini? Beasiswa Bakti Nusa memiliki cakupan sebagai berikut:
- Support dana aktivitas Rp 1.000.000,- per bulan selama setengah tahun;
- Fasilitas pengembangan kepemimpinan selama 1 tahun;
- Training kepemimpinan nasional;
- Pelatihan dari aktivis senior;
- Magang kemanusiaan di daerah 3T;
- Jaringan nasional dan internasional;
- Apresiasi kepemimpinan dan penerbitan buku bersama.
Naah sekarang kamu sudah lebih mengenal Program Beasiswa Bakti Nusa kan? Untuk dapat lebih mengetahui tentang Bagaimana Cara Mendaftar Program Beasiswa Bakti Nusa. Yuk selanjutnya simak Prasyarat dan Kriteria Program Beasiswa Bakti Nusa 2022.
Prasyarat dan Kriteria Program Beasiswa Bakti Nusa 2022
Berikut ini merupakan Prasyarat dan Kriteria Umum Program Bakti Nusa 2022:
- Merupakan aktivis kampus beragama Islam.
- Saat ini sedang menempuh tingkat 4 (semester 8) pada perguruan tinggi mitra BAKTI NUSA yang disebutkan di atas.
- Mempunyai IPK minimal 3.00.
- Tidak pernah mendapatkan beasiswa sejenis (beasiswa kepemimpinan).
- Merupakan pengurus organisasi kampus / ekstra kampus / komunitas / kemasyarakatan.
- Mempunyai kemampuan bahasa asing (bahasa Inggris dan atau lainnya).
- Bersedia mengikuti seluruh rangkaian program hingga selesai (1 tahun).
Untuk Kriteria Khusus antara lain:
- Mempunyai aktivitas project yang sudah berjalan.
- Mempunyai rencana kontribusi pada klaster pilihan (akademisi/profesional/pengusaha/politisi).
- Mendapatkan rekomendasi dari tokoh non-masyarakat yang mempunyai kepakaran di klaster pilihan (akademisi/profesional/pengusaha/politisi).
Jika kamu memenuhi Prasyarat dan Kriteria di atas kamu layak untuk mendaftar Beasiswa Bakti Nusa 2022 yuk simak selengkapnya Tata Cara Mendaftar Beasiswa Bakti Nusa 2022.
Tata Cara Mendaftar Program Beasiswa Bakti Nusa 2022
Untuk dapat melakukan pendaftaran Seleksi Program Beasiswa Bakti Nusa 2022 kamu harus melakukan pendaftaran online dan pengiriman berkas sebelum tanggal yang ditentukan kemudian setelah berkas kamu di verifikasi oleh pihak Panitia Program Beasiswa Bakti Nusa 2022 kamu dapat mengikuti langkah-langkah selanjutnya yang akan di arahkan.
Berkas dan Dokumen Program Beasiswa Bakti Nusa 2022
Sebelum pendaftarannya di buka ada baiknya kamu mempersiapkan terlebih dahulu Berkas dan Dokumen Program Beasiswa Bakti Nusa 2022 sebagai berikut:
- Formulir Pendaftaran BAKTI NUSA. Di dalamnya ada beberapa dokumen yang harus dilampirkan, antara lain pas foto ukuran 4×6, scan Kartu Tanda Mahasiswa, scan sertifikat TOEFL/IELTS (Official / Prediction Test), serta transkrip nilai;
- Surat Rekomendasi dari tokoh masyarakat. Berikut beberapa tokoh yang diutamakan dalam pembuatan Surat Rekomendasi:
- Klaster Akademisi: Surat Rekomendasi dari tokoh kampus. Misalnya rektor, dekan, dosen, dll;
- Klaster Profesional: Surat Rekomendasi dari tokoh professional/lembaga profesi. Misalnya CEO perusahaan, manager, ketua lembaga profesi, dll;
- Klaster Pengusaha: Surat Rekomendasi dari tokoh pengusaha atau lembaga atau komunitas bisnis. Misalnya pengusaha, ketua komunitas bisnis, dll;
- Klaster Politisi: Surat Rekomendasi dari tokoh politik. Misalnya anggota DPR/DPRD, kepala daerah, dll.
- Membuat Artikel dengan tema “Kontribusi dalam aspek kebijakan publik melalui klaster profesi yang dipilih (akademisi/pengusaha/profesional/politisi) dalam 5 tahun ke depan” (panjang 500 s/d 1000 kata, format font Times New Roman ukuran 14).
Note: Untuk mengunduh format surat rekomendasi nya silahkan buka link dibawah ini:
www.baktinusa.id/download-formulir-seleksi
Demikianlah Bagaimana Cara Mendaftar Beasiswa Bakti Nusa 2022. Kami dari pihak MariKuliah.com hanya membagikan informasi ini terkait hal yang lebih lanjut kamu dapat cek kontak person dibawah ini:
- Website: www.baktinusa.id
- IG/Twitter: @baktinusaid
- FB: Bakti Nusa