Akreditasi UICM 2024 - Institusi dan Jurusan

Marikuliah.com - Pada artikel ini kami akan memberikan informasi terkait akreditasi UICM terbaru 2024.

Universitas Insan Cendekia Mandiri (UICM), yang sebelumnya dikenal sebagai Universitas Bandung Raya (Unbar), merupakan hasil dari proses panjang dan dinamis dalam dunia pendidikan tinggi.

UICM berdiri dari penggabungan empat Perguruan Tinggi Swasta (PTS) pada tahun 1984, yaitu Akademi Pimpinan Perusahaan Bandung (APPB), Akademi Tekstil Berdikari (ATB), Akademi Pertanian Nasional (AKPERNAS), dan Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP).

Sejak pendiriannya, universitas ini telah terakreditasi oleh BAN-PT, membuktikan komitmennya terhadap standar pendidikan yang tinggi.

Dalam lebih dari tiga dekade perjalanannya, UICM telah meluluskan lebih dari 10.000 mahasiswa, banyak di antaranya sukses berkarier di berbagai sektor atau menjadi wirausahawan mandiri. Pada tahun 2018, Universitas Bandung Raya mengalami perubahan penting ketika pengelolaannya dialihkan dari Yayasan Pembina Unbar (YPU) ke Yayasan Yatim Mandiri (YYM) Surabaya.

Dengan alih kelola ini, UNBAR juga menggabungkan Sekolah Tinggi Agama Islam An-Najah Insan Mandiri (STAINIM) dan bertransformasi menjadi Universitas Insan Cendekia Mandiri (UICM).

Kampus utama UICM berada di Surabaya, sementara Bandung tetap menjadi lokasi penyelenggaraan Program Studi di Luar Kampus Utama (PSDKU).

Dengan fondasi kuat dalam pendidikan dan kolaborasi yang luas, UICM terus berkembang sebagai lembaga pendidikan yang berfokus pada pengembangan akademik dan keterampilan praktis mahasiswanya.

Akreditasi UICM

Akreditasi UICM Terbaru 2024

Saat ini institusi UICM sudah terakreditasi "Baik" berdasarkan SK No. 1978/SK/BAN-PT/Ak.Ppj/PT/XI/2022 yang diterbitkan oleh BAN-PT dan berlaku hingga tahun 2027.

Akreditasi ini merupakan penilaian bahwa sebuah perguruan tinggi tersebut sudah mendapatkan penilaian baik oleh BAN-PT.

Akreditasi adalah indikator yang harus dilihat oleh siswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

Akreditasi dibagi menjadi dua bagian yaitu akreditasi kampus dan akreditasi program studi (jurusan).

Akreditasi Jurusan UICM

Apakah kamu saat ini ingin mengecek akreditasi untuk jurusan favorit kamu? Berikut ini adalah daftar semua akreditasi jurusan yang ada di UICM.

Program Studi Strata Peringkat Tahun SK Status
Teknologi Industri Tekstil D-III Baik 2.022 Aktif
Teknologi Kimia Tekstil D-III Baik 2.022 Aktif
Agribisnis S1 Baik 2.022 Aktif
Agroteknologi S1 Baik 2.022 Aktif
Akuntansi S1 B 2.020 Aktif
Manajemen S1 Baik 2.021 Aktif
Pendidikan Luar Sekolah S1 Baik 2.022 Aktif
Pendidikan Masyarakat S1 Baik 2.023 Aktif
Pertamanan S1 B 2.020 Aktif
Peternakan S1 B 2.021 Aktif
Teknik Industri S1 Baik 2.022 Aktif
Teknik Kimia S1 Baik 2.022 Aktif
Teknologi Hasil Pertanian S1 Baik 2.022 Aktif

Sekian informasi terkait daftar Akreditasi Kampus dan Akreditasi Jurusan di UICM. Untuk informasi lebih lanjut, kamu dapat mengunjungi laman resmi tentang akreitasi kampus dan jurusan di https://www.banpt.or.id/.