Akreditasi UKB Palembang 2024 - Institusi dan Jurusan

Marikuliah.com - Pada artikel ini kami akan memberikan informasi terkait akreditasi UKB Palembang terbaru 2024.

Universitas Kader Bangsa (UKB) adalah perguruan tinggi swasta di Palembang, Sumatera Selatan, yang didirikan pada tahun 2000 dan berada di bawah naungan Yayasan Pendidikan Kesehatan Kader Bangsa.

Sebagai salah satu universitas terkemuka di wilayah tersebut, UKB memiliki dua kampus strategis di Jalan Mayjend H.M Ryacudu dan Jalan Ahmad Yani Plaju.

UKB terus berkomitmen pada pengembangan pendidikan berbasis ilmu pengetahuan, profesionalisme, dan nilai-nilai kebangsaan, dengan motto "Ilmu Pengetahuan, Profesionalisme, dan Taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa" (IPTAK).

Universitas ini menawarkan berbagai program studi yang terakreditasi oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan Indonesia (LAM-PTKes) dan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT), serta memiliki reputasi dalam menyediakan pendidikan berkualitas.

UKB saat ini memiliki enam fakultas dan satu program pascasarjana dengan total 19 program studi, termasuk program D3, D4, S1, dan magister.

Beberapa program unggulan di UKB termasuk DIV Kebidanan, S1 Keperawatan, dan Program Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat.

Universitas Kader Bangsa juga memiliki program Pascasarjana di bidang Ilmu Hukum dan Ilmu Kesehatan Masyarakat. Dengan fasilitas modern seperti laboratorium kesehatan, perpustakaan, dan pusat kegiatan kemahasiswaan, UKB berkomitmen untuk terus berkembang dan mendukung pencapaian pendidikan berkualitas, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Akreditasi UKB Palembang

Akreditasi UKB Palembang Terbaru 2024

Saat ini institusi UKB Palembang sudah terakreditasi "Baik Sekali" berdasarkan SK No. 229/SK/BAN-PT/Akred/PT/III/2021 yang diterbitkan oleh BAN-PT dan berlaku hingga tahun 2026.

Akreditasi ini merupakan penilaian bahwa sebuah perguruan tinggi tersebut sudah mendapatkan penilaian baik oleh BAN-PT.

Akreditasi adalah indikator yang harus dilihat oleh siswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

Akreditasi dibagi menjadi dua bagian yaitu akreditasi kampus dan akreditasi program studi (jurusan).

Akreditasi Jurusan UKB Palembang

Apakah kamu saat ini ingin mengecek akreditasi untuk jurusan favorit kamu? Berikut ini adalah daftar semua akreditasi jurusan yang ada di UKB Palembang.

Program Studi Strata Peringkat Tahun SK
KEBIDANAN D-III Baik Sekali 2022
KEPERAWATAN D-III BAIK SEKALI 2023
REFRAKSI OPTISI D-III BAIK SEKALI 2023
TEKNIK RONTGEN D-III Baik 2023
TEKNOLOGI LABORATORIUM MEDIS D-III BAIK SEKALI 2023
TEKNOLOGI LABORATORIUM MEDIS D-IV Baik 2022
TEKNOLOGI LABORATORIUM MEDIS D-IV Baik 2022
PENDIDIKAN PROFESI BIDAN Profesi Baik 2021
PENDIDIKAN PROFESI NERS Profesi Baik 2.022
FARMASI S1 C 2019
Ilmu Hukum S1 B 2.023
ILMU KEPERAWATAN S1 Baik 2.022
KEBIDANAN S1 Baik 2021
KESEHATAN MASYARAKAT S1 Baik Sekali 2022
Manajemen S1 B 2.020
Pendidikan Olah Raga S1 C 2021
Ilmu Hukum S2 B 2024
ILMU KESEHATAN MASYARAKAT S2 Baik Sekali 2.022

Sekian informasi terkait daftar Akreditasi Kampus dan Akreditasi Jurusan di UKB Palembang. Untuk informasi lebih lanjut, kamu dapat mengunjungi laman resmi tentang akreitasi kampus dan jurusan di https://www.banpt.or.id/.