Akreditasi Universitas Borobudur (Unbor) 2024 - Institusi dan Jurusan
Marikuliah.com - Pada artikel ini kami akan memberikan informasi terkait akreditasi Universitas Borobudur terbaru 2024.
Universitas Borobudur (UNBOR) merupakan institusi pendidikan tinggi di Jakarta yang berdiri sejak tahun 1981 di bawah naungan Yayasan Pendidikan Borobudur, yang dibentuk melalui Akte Notaris No. 5 tahun 1971 oleh Raden Imam Soesatyo Prawirokoesoemo.
Sebagai salah satu universitas ternama di ibu kota, UNBOR telah mendapat apresiasi dari masyarakat luas berkat komitmennya dalam menyajikan pendidikan berkualitas.
Dengan tujuan menciptakan lulusan yang memiliki kompetensi akademik dan profesional, universitas ini memadukan ilmu pengetahuan, teknologi, seni, dan budaya untuk berkontribusi pada kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.
Hingga tahun akademik 2023-2024, UNBOR mengelola 18 program studi yang terdiri atas 2 program Diploma, 13 program Sarjana, 2 program Magister, dan 2 program Doktor.
Universitas ini memiliki sekitar 4.000 mahasiswa aktif, yang dibimbing oleh 200 dosen tetap dan lebih dari 100 dosen tidak tetap.
Untuk mendukung efektivitas layanan, UNBOR telah menerapkan sistem teknologi informasi dalam pelayanan akademik dan administratif.
Dengan tiga kampus utama yang tersebar di Jakarta Timur, UNBOR terus berinovasi, menyesuaikan kurikulum, serta meningkatkan kualitas dosen untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan pendidikan tinggi yang unggul.
Akreditasi Universitas Borobudur Terbaru 2024
Saat ini institusi Universitas Borobudur sudah terakreditasi "Baik" berdasarkan SK No. 1046/SK/BAN-PT/Ak.Ppj/PT/V/2024 yang diterbitkan oleh BAN-PT dan berlaku hingga tahun 2029.
Akreditasi ini merupakan penilaian bahwa sebuah perguruan tinggi tersebut sudah mendapatkan penilaian baik oleh BAN-PT.
Akreditasi adalah indikator yang harus dilihat oleh siswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.
Akreditasi dibagi menjadi dua bagian yaitu akreditasi kampus dan akreditasi program studi (jurusan).
Akreditasi Jurusan Universitas Borobudur
Apakah kamu saat ini ingin mengecek akreditasi untuk jurusan favorit kamu? Berikut ini adalah daftar semua akreditasi jurusan yang ada di Universitas Borobudur.
Program Studi | Strata | Peringkat | Tahun SK |
---|---|---|---|
Manajemen Informatika | D-III | Baik | 2.023 |
NERS | Profesi | Baik | 2.023 |
Agribisnis | S1 | Baik Sekali | 2.023 |
Agroteknologi | S1 | B | 2.020 |
Akuntansi | S1 | Baik | 2.023 |
Arsitektur | S1 | Baik Sekali | 2.024 |
Ilmu Hukum | S1 | Unggul | 2.024 |
ILMU KEPERAWATAN | S1 | Baik | 2.023 |
Manajemen | S1 | A | 2.020 |
Psikologi | S1 | Baik Sekali | 2.024 |
Sistem Informasi | S1 | Baik | 2.023 |
Sistem Komputer | S1 | Baik | 2.022 |
Teknik Industri | S1 | Baik | 2.023 |
Teknik Informatika | S1 | Baik Sekali | 2.024 |
Teknik Sipil | S1 | Baik Sekali | 2.023 |
Ilmu Hukum | S2 | Unggul | 2.024 |
Manajemen | S2 | Baik Sekali | 2.021 |
Ilmu Hukum | S3 | Unggul | 2.024 |
Sekian informasi terkait daftar Akreditasi Kampus dan Akreditasi Jurusan di Universitas Borobudur. Untuk informasi lebih lanjut, kamu dapat mengunjungi laman resmi tentang akreitasi kampus dan jurusan di https://www.banpt.or.id/.